Sunday, July 15, 2007

Trio : Dream, Knowledge, Skill

Dream, Knowledge, dan Skill jika dipadukan akan menghasilkan habits yang luar biasa. Yang akan mengantarkan kita kepada kesuksesan. Masa seehhh???


Dream

Bermimpilah. Dream is Free. Bermimpilah besar. Selalu membuat dream baru yang lebih besar. Dan How big is yr dream terlihat dari sebagai mana hasrat kita untuk mewujudkannya.

Apalagi kalau dream itu melibatkan orang lain. Melibatkan banyak impian orang lain juga. Wow. Tidak hanya untuk diri kita sendiri, tapi untuk keluarga, teman, sahabat, lingkungan, bangsa, dunia. Wow!

Apapun itu, dream harus dikuantitatifkan. Ada ukuran besaran dan waktu. Gampangnya mah, spesifiklah. Gak cuman “ Pengen Sukses” “Pengen Kaya” Tapi, mau apa, seberapa besar, kapan?? Lah wong, Dunia ini kaya catalog toh? Mau apa yah tinggal nunjuk…:P



Knowledge.

Seminar, buku-buku, film-film, cd, kaset, sharing orang-orang sukses. Mau sukses belajar sama orang sukses. Mau gagal yah belajar sama orang sukses. Gampang aja kan? Atau mau gagal dengan sukses?? Haha!!

Be Open Mind. Jangan Narsis. Jangan terlalu pede. Tetaplah rendah hati, selalu mau belajar. Rajin membaca buku, itu menunjukkan sikap yang rendah hati. Datang ke seminar-seminar, menunjukkan sikap mau belajar.

Selalu belajar dari kesusksesan orang lain. ATM.


Skill

Skill yang terasah dari action. Dari Tindakan. Selalu merealisasikan planning dan strategi. Mempraktekan knowledge, dan selalu mereview. Buat tantangan-tantangan kecil. Dan pastikan anda lulus dari tantangan tersebut. Pada proses kita mengejar tantangan tsblah kita belajar, kita menilai, kita mengkoreksi. Terus berulang-ulang. Dengan demikian skill kitapun akan meningkat.


Dream-Knowledge-Skill
Tapi tetap harus peace of mind, peace in heart....

By-Yulia Moz5 Salon Muslimah

No comments: