Saturday, March 17, 2007

Syukur *

gw yakin, salah satu kunci orang yang sukses selalu merasa beruntung dalam hidupnya. walaupun, pastinya mereka lebih banyak mengalami masalah, sandungan, bahkan mungkin sesuatu yang tragis. Tetapi kenapa mereka tetap saja merasa beruntung, diberkati, dan merasa berkelimpahan? karena mereka memilih untuk bersyukur, mensyukuri apa saja yang mereka miliki dan jalani. dengan adanya perasaan syukur sebagai habit, part of life, maka masalah, sandungan, tragedi tadi justru menjadi tidak kasat dalam hidup mereka. Bahkan cool-nya lagi, mereka memilih untuk melihat sisi baik dari segala situasi. dari segala kondisi. dari segala keadaan, yang buruk sekalipun.
nah, syukurnya, gw sendiri, selalu mensyukuri apa yang gw punya. berarti gw bakal jadi orang sukses dong, hehe narsisnya kumat. tentunya, ada bagian-bagian dalam hidup gw, yang gw perlu waktu untuk ikhlas menerima. untuk gw, mensyukuri kondisi yang parah butuh perjuangan juga. ada proses itu. gw gak langsung sekejap, bisa mensyukuri apapun yang gw punya. Mensyukuri atas sesuatu yang memang kita inginkan, itu gampang bo'. tapi untuk bisa mensyukuri atas hal-hal yang tidak kita inginkan -atleast untuk saat itu- perlu proses. itu kasus gw loh. tapi gw yakin, someday ini akan jadi habit gw juga, sesuatu yang akan menjadi autopilot hidup gw. Untuk gw saat ini, yang penting kita sadar akan apa yang terjadi dan memilih untuk memperbaiki agar kita menjadi lebih baik. Oprah pernah bilang "Tuhan bekerja untuk kita, Tuhan bergerak dalam diri setiap manusia, agar manusia dapat memilih".

Kehidupan yang berjalan begitu saja, bukanlah kehidupan yang diciptakan Tuhan untuk kita. dalam berkehidupan harus ada pilotnya, dan setiap manusia adalah pilot bagi kehidupannya. Kitalah yang bertanggung jawab atas kehidupan kita sendiri, bukan orang tua kita, bukan lingkungan kita, bukan pasangan kita.

Untuk itu gw memulai untuk melakukan wujud pertanggung jawaban dari hal yang paling mudah, paling basic, mensyukuri atas kehidupan itu sendiri!

*= salah satu insight yang gw dapet dari seminar luck factor bareng pak Ahmad Faiz

No comments: